I.09256 Dukungan Emosional

Definisi :
Memfasilitasi penerimaan kondisi emosional selama masa stres.
 
Tindakan
Observasi
  • Identifikasi fungsi marah, frustrasi, dan amuk bagi pasien
  • Identifikasi hal yang telah memicu emosi
 
Terapeutik
  • Fasilitasi mengungkapkan perasaan cemas, marah, atau sedih
  • Buat pernyataan suportif atau empati selama fase berduka
  • Lakukan sentuhan untuk memberikan dukungan (mis. merangkul, menepuk-nepuk)
  • Tetap bersama pasien dan pastikan keamanan selama ansietas, jika perlu
  • Kurangi tuntutan berpikir saat sakit atau lelah
 
Edukasi
  • Jelaskan konsekuensi tidak menghadapi rasa bersalah dan malu
  • Anjurkan mengungkapkan perasaan yang dialami (mis. ansietas, marah, sedih)
  • Anjurkan mengungkapkan pengalaman emosional sebelumnya dan pola respons yang biasa digunakan
  • Ajarkan penggunaan mekanisme pertahanan yang tepat 

Kolaborasi
Rujuk untuk konseling, jika perlu

Komentar

Postingan Populer